hentakan langkah ini terasa mulai lemah
saat telah ku ayunkan setengah kaki ini
keraguan mulai menegangkan setiap otot
hingga aku terdiam lagi
rasa untuk mengelana mulai hilang
mencari kisah yang berujung remang
hanya ingin menyentuh sejatinya tenang
yang melepaskan rantai tanya di sekujur tubuh
inikah saat yang sunyi
tempat aku beristirahat sementara dari kebimbangan
menikmati lantunan senyap
berbisikkan kedamaian batin sejenak
biarlah hayat ini terpejam sebentar
menari di atas puncak lelah
dalam sepi yang terjaga
aku akan terdiam lagi
0 comments