manisnya masih terasa
ketika kasih itu mengecup jiwaku
dan menjamah sekujur diriku
sampai aku terlelap dalamNYA
indahnya masih jelas
ketika penjagaanNYA melingkupiku
dan memelukku dalam kebesaranNYA
sampai jiwa tenang dalam genggamanNYA
tatapannya masih terlihat
memperhatikanku dengan kuasaNYA
sampai utuh diriku masuk dalam mataNYA
dan dalam perencanaanNYA aku diletakkan
segalanya masih teringat
sentuhan lindunganNYA
pengajaran agungNYA
kebahagiaan bersamaNYA
aku hanya dapat menikmati segalanya dengan balutan air mata
1 comments
nice post :)
ReplyDelete